10 Tips Bekerja dari Rumah Yang Bisa Bantu Bikin Produktif
Simak tips bekerja dari rumah seperti membuat agenda dan membuat prioritas yang dapat membuat pengalaman WFH kamu lebih baik di artikel ini.
By greatnusa • 27 Januari 2022
Bagikan Artikel
Setelah hampir dua tahun bekerja dari rumah (WFH) karena pandemi, ternyata masih saja ada hal yang membuat kita menjadi tidak produktif. Bagaimana tidak, di rumah ada banyak sekali faktor “pengganggu” seperti tangisan anak, aktivitas anggota keluarga lain, hingga godaan untuk terus bermalas-malasan. Sebagai solusinya, Anda bisa mencari dan menerapkan beberapa tips bekerja dari rumah.
Inilah mengapa ada orang yang lebih senang bekerja di kantor dibanding di rumah. Padahal, WFH tidak selamanya negatif. Apalagi jika kita tahu trik dan tips bekerja dari rumah. Selain itu bekerja dari rumah memiliki beberapa kelebihan dibandingkan bekerja di kantor.
5 Manfaat Bekerja dari Rumah
Ada beberapa manfaat WFH yang mungkin tidak banyak diketahui orang. Manfaat ini tidak hanya menguntungkan kita, tetapi juga keluarga terutama di masa pandemi ini. Tanpa keluar rumah, kemungkinan untuk terserang virus dari orang-orang di luar pun semakin kecil.
Baca Juga: Apa Itu Kerja Remote Selama WFH?
Lalu, apa saja manfaat bekerja dari rumah?
- Bebas macet
- Bebas menentukan kapan waktunya mulai dan selesai bekerja
- Lebih fleksibel
- Hemat biaya transportasi atau bensin
- Tidak mudah lelah
- Memiliki banyak waktu dengan keluarga
Semua manfaat di atas akan bertambah apabila kita bisa tetap produktif walaupun hanya bekerja dari rumah. Lalu, bagaimana caranya agar bisa tetap produktif saat WFH?
Tips Bekerja di Rumah agar tetap Produktif
1. Berpakaian Rapi dan Nyaman
Meskipun bekerja di rumah, gunakan pakaian rapi dan nyaman sebagaimana biasanya kamu berpakaian ke kantor. Selain nyaman, pakaian tersebut akan membuat kita merasa sedang berada di tempat kerja. Hindari pakaian khas rumahan seperti daster, kaus, atau piyama.
Meskipun nyaman, pakaian tersebut akan membuat kita terlalu santai dan tidak produktif. Karena di rumah saja, kamu tidak perlu menggunakan sepatu dan kaus kaki. Pakai sandal rumahan yang biasa digunakan atau tidak memakai apapun jika ruang kerja dilengkapi dengan karpet.
2. Membuat Agenda Rutin
Meskipun bekerja dari rumah, kamu masih membutuhkan rutinitas. Hal ini dilakukan agar setiap pekerjaan dapat diselesaikan tepat waktu dan sesuai target. Inilah mengapa kita perlu membuat agenda rutin yang memuat jadwal harian dan apa saja job yang akan diselesaikan hari itu. Membuat agenda rutin ini juga bisa kamu jadikan latihan bagi kamu untuk dapat mengelola waktu dengan lebih baik.
Sesuaikan agenda rutin dengan kebiasaanmu di rumah agar waktu bekerja dan beristirahat tetap seimbang. Bagaimanapun, kamu harus menjaga kesehatan agar bisa produktif meskipun bekerja dari rumah.
3. Tentukan Prioritas
Saat menyusun agenda harian, kamu perlu menentukan prioritas. Hal ini dilakukan agar kita bisa memperkirakan mana job yang perlu diselesaikan dahulu dan mana yang bisa dikerjakan nanti. Tanpa prioritas, ada kemungkinan pekerjaan penting justru terbengkalai.
Selain itu saat bekerja di rumah, pastikan untuk fokus pada pekerjaan tersebut selama beberapa saat. Jika memungkinkan, abaikan dulu masalah yang ada di rumah. Bagaimanapun prioritas kamu adalah menyelesaikan pekerjaan.
4. Bekerja di Tempat yang Bersih dan Nyaman
Tips bekerja dari rumah berikutnya adalah menjaga tempat kerja tetap bersih dan nyaman. Jadi sebelum memulai pekerjaan, pastikan ruangan dan meja untuk bekerja di rumah dalam kondisi rapi. Berdasarkan sebuah penelitian, kebersihan termasuk salah satu faktor yang dapat membuat orang bersemangat saat bekerja. Inilah mengapa tempat kerja bersih dan nyaman sangat diperlukan apabila kamu ingin selalu produktif saat bekerja di rumah.
5. Nyalakan Musik
Suasana ramai di rumah seringkali membuat kita terdistraksi. Sebaliknya, jika tinggal sendiri, suasana sunyi akan membuat kamu mudah mengantuk. Inilah mengapa beberapa orang lebih nyaman ketika bekerja dengan iringan musik. Jika kamu termasuk orang-orang tersebut, jangan ragu untuk menyalakan musik dan pasang lagu favoritmu agar bisa menyelesaikan semua pekerjaan tepat waktu.
6. Siapkan Makanan dan Minuman
Ketika bekerja, kamu mungkin akan mudah merasa haus dan lapar. Daripada bolak-balik ke dapur, siapkan camilan dan minuman di ruang kerja secukupnya. Waktu untuk bolak-balik dapat dimanfaatkan sebaik mungkin sehingga pekerjaanmu bisa selesai tepat waktu dan tetap produktif.
7. Buat Batasan Sementara dengan Orang Rumah
Aktivitas orang rumah kerap jadi alasan kita untuk tidak bisa produktif san menyelesaikan pekerjaan tepat waktu. Hal ini bisa dihindari dengan membuat batasan tertentu terhadap orang-orang di rumah. Seperti menentukan kapan mereka bisa masuk kamar atau ruang kerja, hingga dari jam berapa sampai berapa kamu tidak ingin diganggu.
8. Pastikan Komunikasi dengan Rekan Kerja Lancar
Bekerja di rumah membuat interaksi dengan rekan kerja semakin terbatas. Demi menghindari kesalahpahaman atau miskomunikasi, jangan pernah ragu untuk selalu menghubungi teman sejawat apabila ada pekerjaan yang sulit dipahami. Kamu juga bisa membuka room untuk meeting dadakan atau sekadar menyapa teman-teman. Interaksi semacam ini tidak hanya membantu kita dalam menyelesaikan pekerjaan tetapi juga memicu untuk selalu produktif.
9. Sempatkan Sedikit Waktu untuk Beristirahat
Banyak orang yang menganggap waktu untuk bekerja dari rumah harus dimaksimalkan agar setiap proyek bisa diselesaikan dengan baik. Hal ini kerap kali membuat mereka begadang dan tidak mempedulikan kondisi tubuh. Padahal justru saat bekerja di rumah, manfaatkan sedikit waktu untuk beristirahat sebaik mungkin.
Baca Juga: 8 Cara Hilangkan Migraine Akibat Stres yang Efektif
Istirahat tidak hanya akan membuat tubuh relaks tetapi juga membuat kamu bisa selalu produktif. Jadi daripada memburu target yang ujung-ujungnya membuat jatuh sakit, ambil sedikit waktu WFH untuk beristirahat dan memberi kesempatan tubuh mengembalikan energi.
10. Bedakan Urusan Pribadi dan Pekerjaan
Hal negatif lain yang kerap dilakukan karyawan saat WFH adalah, tidak mampu membedakan urusan pribadi dengan pekerjaan. Diakui atau tidak, WFH berarti kita bekerja dari rumah bukan sedang berlibur atau cuti. Jadi sudah seharusnya pekerjaan bisa menjadi prioritas paling tidak selama beberapa jam.
Jangan mentang-mentang sedang WFH kita justru sibuk dengan aktivitas pribadi dan mengabaikan kewajiban pada perusahaan. Perilaku semacam ini bukan hanya tidak produktif tetapi juga tidak bertanggung jawab. Jadi saat WFH, pastikan kamu tahu mana saatnya melakukan kegiatan pribadi mana saatnya bekerja.
Upaya Pengembangan Diri Saat WFH
Seperti halnya ketika bekerja di kantor, kita juga akan memiliki waktu luang yang bisa dimanfaatkan saat sedang bekerja dari rumah. Daripada berjalan-jalan di tengah pandemi, waktu luang ini dapat dimanfaatkan untuk mengikuti berbagai kegiatan pengembangan diri agar kamu selalu produktif.
Kamu bisa mengikuti webinar, kelas, atau bahkan kursus online yang bisa dilakukan di rumah. Tidak hanya mengembangkan skill, kegiatan semacam ini tentu mampu melatih mental pekerja keras sehingga kita terhindar dari sifat bermalas-malasan. Sebagai referensi kamu bisa mengikuti kursus online di GreatNusa.
Sebagai salah satu portal kursus daring recommended, GreatNusa menawarkan berbagai kelas yang bisa diikuti dan disesuaikan dengan kebutuhan. GreatNusa menawarkan ilmu praktis dan teori-teori aplikatif, seperti kursus pengembangan diri, sehingga pastinya tidak berbeda jauh dengan kasus nyata yang dihadapi di dunia kerja.
Jadi, sudah siap untuk tetap produktif saat WFH? Semoga tips bekerja dari rumah di atas bermanfaat, selamat mencoba!
Bagikan Artikel
Artikel Serupa
Micromanagement Adalah: Pengertian dan Dampaknya
By greatnusa • 20 April 2023
Apa Saja Unsur-Unsur Manajemen Risiko
By greatnusa • 20 Februari 2023
Framework: Pengertian, Fungsi dan Manfaat, serta Contohnya
By greatnusa • 12 Februari 2023
Ketahui 5 Perbedaan Machine Learning dan Deep Learning
By greatnusa • 17 Februari 2023
Arti Perilaku Organisasi dan Elemen, Manfaat, Serta Konsepnya
By greatnusa • 5 Februari 2023
3 Manfaat Menerapkan Kesehatan Lingkungan Kerja
By greatnusa • 24 Februari 2023